CCTV Merupakan singkatan dari Closed Circuit Television.
Istilah Closed Circuit Television apabila disingkat yaitu menjadi CCTV.
Akronim CCTV (Closed Circuit Television) merupakan singkatan/akronim
resmi dalam Bahasa Indonesia.
CCTV yang berarti menggunakan sinyal yang bersifat
tertutup yang hanya bisa di lihat orang tertentu saja, tidak seperti televisi biasa yang merupakan sinyal siaran yang di perkenankan untuk umum.
Penemu sistem CCTV
yaitu Walter Bruch. Sistem CCTV dirancang dan
dipasang Peenemünde, Jerman untuk mengamati peluncuran roket VII.
Televisi sirkuit tertutup pertama yang dipasang oleh Siemens AG di Uji stand
VII.
Sejarah penemuan teknologi CCTV
pertama kali diluncurkan pada tahun 1942, saat itu negara Jerman sedang
ingin melakukan uji coba peluncuran roket mereka yang diberi nama V-2.
Peluncuran roket itu bukan hanya ingin disaksikan oleh pemerintah
Jerman, sebab rakyat Jerman juga sangat antusias.
Antusiasme warga Jerman akhirnya disambut positif oleh Siemens AG,
pembuatannya saat itu dimaksudkan agar masyarakat dapat terhindar dari
resiko misalnya terjadi ledakan pada saat peluncuran roket. Kamera saat
itu pertama kali dibuat oleh Siemens AG, yang dipimpin oleh kepala
penanggung jawab proyek yang bernama Walter Brunch.
Sementara itu jika beralih ke negara Amerika Serikat, pertama kali
kamera CCTV di jual bebas adalah pada tahun 1949. Pada masa itu CCTV
dikenal dengan nama Vericon. Untuk pertama kali CCTV
digunakan di Amerika Serikat untuk mengawasi sebuah kota terjadi pada
tahun 1973. Kala itu NYPD (New York Police Department) memasang CCTV
untuk mencegah terjadinya kejahatan yang waktu itu marak di Times Square,
New York, Amerika Serikat.
Namun sebelum New York terpasang CCTV, Inggris memang diketahui lebih
dahulu memasang berbagai perangkat CCTV di beberapa kota dengan tujuan
untuk mencegah terjadinya aksi terorisme. Inggris menggunakan CCTV untuk
mencegah aksi terorisme dengan menempatkan kameranya secara sembunyi
untuk tujuan pengintaian dan keamanan negara kerajaan tersebut.
Mainboard CCTV |
Berawal dari situ, CCTV berkembang ke berbagai negara sebagai salah
satu teknologi pengamanan. Banyak sekarang ini CCTV terpasang di
berbagai gedung perkantoran, lobby apartemen atau hotel, minimarket, di
lapas (lembaga pemasyarakatan), rumah sakit, gedung-gedung vital negara
dan lain sebagainya.
Di Indonesia sendiri, penggunaan CCTV baru mulai dikenal pada tahun
1995, memang penggunaan CCTV sendiri masih terbatas pada bank-bank serta
pertokoan besar. Selanjutnya penggunaan CCTV mulai berkembang pesat
paska kerusuhan Mei 1998, dan instansi kepolisian mulai menerapkan
penggunaan Vidoe surveillance / kamera pengawas / CCTV di ruang publik
sejak pertengahan 2004-an, namun masih terbatas pada pemantauan lalu
lintas.
Seiring dengan perkembangan teknologi berkembang juga teknologi CCTV online dimana CCTV bukan hanya bisa di liat di layar monitor yang tersambung ke DVR tetapi bisa di lihat dan kontrol dari Handphone android, Iphone ataupun dari Komputer secara online.
Dari berbagai sumber
Dari berbagai sumber
No comments:
Post a Comment